Puluhan Ribu Penonton Diprediksi Padati Buzz Youth Fest#4

RRI.CO.ID, Banjarbaru: Gelaran Buzz Youth Fest #4 diperkirakan akan menyedot puluhan ribu penonton ke Amanah Borneo Park, Banjarbaru, pada Sabtu, 24 Januari 2026. Tingginya animo masyarakat, khususnya penggemar Sheila On 7, membuat penjualan tiket hampir habis terjual.

Festival musik yang mengusung konsep “Beyond the Experience” ini akan menghadirkan tiga panggung utama dengan berbagai sajian hiburan. Buzz Stage dijadwalkan menampilkan Sheila On 7, The Changcuters, Fiersa Besari, Vierratale, The Adams, Feel Koplo, dan Brian.

Sementara Youth Stage akan diisi talkshow kreatif bersama sejumlah tokoh lintas bidang, dan Fest Stage menjadi ruang tampil bagi band-band potensial asal Kalimantan Selatan. Festival Director Buzz Youth Fest #4, Gertian Riandra, mengatakan progres persiapan acara saat ini telah berjalan signifikan.

“Secara keseluruhan persiapan Buzz Youth Fest #4 sudah mencapai kurang lebih 70 persen dan terus kami kebut menjelang hari pelaksanaan,” ujarnya, dalam Konferensi pers, di Amanah Borneo Park, Sabtu, 17 Januari 2026.

Ia menegaskan bahwa Buzz Youth Fest tidak hanya menghadirkan konser musik, tetapi juga pengalaman menyeluruh bagi penonton. “Kami ingin Buzz Youth Fest menjadi lebih dari sekadar festival, melainkan sebuah pengalaman yang berkesan dan bisa menjadi memori baik bagi warga Kalimantan Selatan,” kata Gertian.

Untuk menunjang kenyamanan penonton, panitia menyiapkan berbagai fasilitas pendukung seperti puluhan toilet portable, mushola, tenant kuliner, official merchandise, photobox, penitipan barang, hingga rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi acara. Penukaran tiket akan dibuka mulai H-2 acara, yakni Kamis, 22 Januari 2026, pukul 09.00–20.00 WITA di Amanah Borneo Park, dengan membawa identitas diri sesuai data pada e-ticket.

"Sampai kini sudah 20 ribu lebih tiket yang terjual," katanya."Selain itu, panitia juga menyediakan layanan shuttle gratis dari GOR Rudy Resnawan menuju Amanah Borneo Park guna memudahkan akses penonton serta mengurangi kepadatan lalu lintas pada hari pelaksanaan, jangan lupa datang, kita akan menyajikan yang terbaik untuk kalian,".

Rekomendasi Berita