ONIC Hentikan Laju Evil di M7 World Championship
- by
- Editor Ahmad Rival Kasim
- 16 Jan 2026
- Batam
RRI.CO.ID, Batam - ONIC Esports berhasil memperpanjang langkah mereka di Swiss Stage M7 World Championship usai menundukkan Evil dengan skor meyakinkan 2-0. Kemenangan ini menjadi momen krusial bagi tim berjuluk Landak Kuning yang sebelumnya berada di posisi rawan tersingkir.
Sebelum laga ini, ONIC berada di ujung tanduk setelah hanya mengoleksi satu kemenangan dari tiga pertandingan awal. Rekor 1-2 membuat mereka terjebak di zona kritis, dengan kondisi mental pemain yang sempat goyah. Duel melawan Evil pun menjadi laga penentuan, sekaligus peluang terakhir untuk menghidupkan kembali asa bertahan di panggung dunia.
Game 1
Lineup ONIC Esports vs EVIL
ONIC Esports
- ONIC Lutpii - Yu Zhong (Exp Lane)
- ONIC Kairi - Yi Sun Shin (Jungle)
- ONIC SANZ - Faramis (Mid Lane)
- ONIC Kiboy - Gatotkaca (Roam)
- ONIC Skylar - Cici (Gold Lane)
EVIL
- EVIL GEAR - Arlott (Exp Lane)
- EVIL Aether - Baxia (Jungle)
- EVIL Seilah - Pharsa (Mid Lane)
- EVIL PoWerFuL - Kalea (Roam)
- EVIL Vennn - Karrie (Gold Lane)
Sejak game pertama dimulai, ONIC langsung menunjukkan perubahan signifikan. Mereka tampil dominan dan menguasai jalannya permainan dari awal hingga akhir. Evil sempat mencoba mencari celah untuk melawan, namun setiap upaya tersebut mampu dipatahkan dengan rapi oleh ONIC. Tanpa tekanan berarti, game pertama berhasil diamankan dengan kontrol penuh dari ONIC.
Game 2
Lineup ONIC Esports vs EVIL
ONIC Esports
- ONIC Lutpii - Arlott (Exp Lane)
- ONIC Kairi - Yi Sun Shin (Jungle)
- ONIC SANZ - Yve (Mid Lane)
- ONIC Kiboy - Chip (Roam)
- ONIC Skylar - Esmeralda (Gold Lane)
EVIL
- EVIL GEAR - Uranus (Exp Lane)
- EVIL Aether - Leomord (Jungle)
- EVIL Seilah - Zhuxin (Mid Lane)
- EVIL PoWerFuL - Chou (Roam)
- EVIL Vennn - Karrie (Gold Lane)
Memasuki game kedua, kepercayaan diri ONIC terlihat semakin meningkat. Dominasi kembali diperlihatkan sejak early game, bahkan Evil tidak mampu mencatatkan satu pun kill dalam lima menit pertama. Tekanan konstan membuat Evil kesulitan keluar dari base mereka sendiri.
Momen penentu terjadi saat perebutan Lord, di mana ONIC sukses mengamankan wipeout penting. Keunggulan tersebut langsung dimanfaatkan untuk melancarkan serangan terakhir ke markas Evil. Tanpa perlawanan berarti, Evil akhirnya harus mengakui keunggulan ONIC, sekaligus menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0.
Hasil ini menjadi suntikan moral besar bagi ONIC Esports. Selain memastikan mereka tetap bertahan di Swiss Stage M7 World Championship, kemenangan ini juga menjadi titik balik yang diharapkan mampu mengangkat kembali performa dan mental tim untuk menghadapi pertandingan selanjutnya.