Produk Kecantikan Jangan Disimpan di Kamar Mandi
- by Syarifah Dini
- Editor Oktavianus Rangga
- 19 Jan 2026
- Entikong
RRI.CO.ID, Entikong – Kamar mandi sering menjadi tempat menyimpan berbagai produk kecantikan karena dianggap praktis. Namun, suhu lembap dan perubahan temperatur di kamar mandi dapat merusak kualitas sejumlah produk kecantikan.
Produk pertama yang sebaiknya tidak disimpan di kamar mandi adalah parfum. Kelembapan dan panas dapat mengubah aroma serta menurunkan ketahanan wangi parfum.
Produk kedua ialah skincare berbahan aktif seperti serum vitamin C dan retinol. Kandungan tersebut mudah teroksidasi jika terpapar panas dan uap air, sehingga efektivitasnya berkurang.
Produk ketiga, bedak dan eyeshadow, juga rentan rusak bila disimpan di tempat lembap. Kelembapan dapat menyebabkan teksturnya menggumpal dan menjadi sarang bakteri.
Produk keempat adalah alat rias seperti kuas dan spons. Lingkungan lembap membuat bakteri mudah berkembang dan dapat memicu iritasi kulit saat digunakan.
Produk kelima, obat jerawat dan salep wajah, sebaiknya disimpan di tempat sejuk dan kering agar kandungannya tetap stabil dan aman digunakan.
Produk keenam dan ketujuh adalah masker wajah serta sunscreen. Keduanya dapat mengalami perubahan tekstur dan menurun daya kerjanya jika terus terpapar suhu lembap.
Produk kedelapan, produk berbahan alami atau organik, cenderung lebih cepat rusak tanpa pengawet kuat. Menyimpannya di luar kamar mandi akan membantu menjaga kualitas dan keamanannya.