Ribuan Jamaah Hadiri Peringatan Isra Mi'raj di JIC
- by Syamsudin Ilyas
- Editor Aris Basuki
- 17 Jan 2026
- Jakarta
RRI.CO.ID, Jakarta - Ribuan jemaah memadati JIC Convention Hall dalam peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan Pimpinan Wilayah Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi DKI Jakarta.
Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Fredy Setiawan, hadir mewakili Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan keagamaan yang sarat makna tersebut. Menurutnya, kehadiran ribuan jemaah menjadi bukti kuat bahwa semangat ukhuwah Islamiyah dan syiar Islam terus tumbuh dan berkembang di Jakarta, khususnya Jakarta Utara.
Dalam sambutannya, Fredy menegaskan bahwa peringatan Isra Mi’raj bukan sekadar mengenang perjalanan agung Rasulullah SAW, melainkan momentum untuk memperkuat keimanan, memperbaiki akhlak, serta meneguhkan kewajiban salat sebagai tiang agama.
“Nilai-nilai Isra Mi’raj sangat relevan untuk diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara," kata Fredy Setiawan, Wakil Wali Kota Jakarta Utara.
Fredy juga berharap Fatayat NU terus menjadi mitra strategis pemerintah dalam pembinaan umat, pemberdayaan perempuan, penguatan keluarga, serta dakwah yang menyejukkan dan mencerahkan demi terwujudnya masyarakat yang berakhlakul karimah dan berdaya saing.