RRI.CO.ID, Malang - Kelapa kopyor ini adalah kelapa khusus untuk pengobatan dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit, hal ini dikatakan Firdausi Utama petani kelapa kopyor kepada rri.co.id, Sabtu (17/1/2026).
“Kelapa kopyor ini beda dengan kelapa biasa, kalau kelapa biasa umumnya untuk bahan membuat santan tapi kelapa kopyot ini untuk pengobatan dan dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit," Katanya.
Firdaus panggilan akrabnya lebih lanjut menjelaskan menfaat dari kelapa kopyor ini. Menurutnya kelapa kopyor ini memang farietas berbeda dengan kelapa biasa dan memang sudah kopyor alami, bukan di kerok dengan sengaja, jadi buahnya sudah hancur didalam secara alami, untuk pohonnya juga tidak seperti pohon kelapa yang tinggi.
Pohon dari kelapa kopyor ini tingginya kurang lebih 1,5 meter saja, dan dalam waktu 3 tahun sudah berbuah dan sangat bagus untuk kesehatan antara lain untuk mengobati keracunan, menyeimbangkan ph tubuh, menurunkan kolesterol, mencegah penuaan dini, mengencangkan kulit, menurunkan berat badan, mengatasi sakit kepala, menyeimbangkan kadar gula darah.
"Selain saya menjual buah kelapanya saya juga menjual bibit kelapa kopyor umur 4 buan dengan tinggi 70 cm hargnya 75 ribu rupiah, garansi hidup 3 bulan, dan saya beri pendampingan hingga berbuah,” Jelasnya.
Dalam penutupnya Firdaus menawarkan buah kelapa kopyor dengan harga 45 ribu rupiah perbutir dan jika ingin menanam beliau juga menjual bibit kelapa kopyor dan jika ingin konsultasi bisa ke Paguyupan Kelapa Kopyor Jawa Timur, Jln. Simpang Kyai H. Yusuf No.105, RT.05/RW.05, Tasikmadu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, dan bisa menghubungi via whatsapp 081333478399.