Karyawan Hypermart Tewas Gantung Diri di Palangka Raya
- by Andre Faisal Rahman
- Editor Gordon L Tobing
- 10 Jan 2026
- Palangkaraya
KBRN, Palangka Raya: Warga Jalan Pattimura, Kelurahan Menteng, Kota Palangka Raya digegerkan dengan peristiwa penemuan mayat pria berinisial ABPN (22) ditemukan tewas gantung diri di rumah kontrakannya pada Sabtu (10/1/2026) malam.
Korban yang merupakan warga Kelurahan Parapat, Kecamatan Girsang Simpangan Bolon, Sumatera Utara ini diketahui bekerja sebagai karyawan sebuah supermarket di Palangka Raya.
Penemuan jasad korban ini berawal dari kekhawatiran saudara korban yang tidak bisa menghubunginya. Pemilik kontrakan kemudian diminta untuk memeriksa kondisi kamar yang ditempati oleh korban.
Saat pintu kamar dibuka menggunakan kunci cadangan, pemandangan memilukan langsung terlihat. Korban ditemukan sudah tak bernyawa dengan leher terikat tali skipping.
Menerima laporan kejadian ini, petugas Polresta Palangka Raya langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi.
Jasad korban kemudian dievakuasi ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut guna mengetahui penyebab pasti kematian.
Fadli, rekan kerja korban yang turut hadir di lokasi, mengungkapkan keterkagetannya atas kejadian ini. Menurutnya, selama ini korban tidak pernah menunjukkan tanda-tanda memiliki masalah.
"Selama ini keseharian korban biasa-biasa saja, nggak pernah cerita kalau ada masalah. Malahan sering bercanda di tempat kerja. Kalau di kontrakan ini dia memang tinggal sendiri, kalau keluarganya ada di Jalan Kalibata," ucap Fadli saat ditemui di lokasi kejadian.
Yang mengkhawatirkan, ini merupakan kasus bunuh diri keempat yang terjadi di Kota Palangka Raya dalam kurun waktu dua minggu terakhir.
Pihak Polresta Palangka Raya kini masih melakukan penyelidikan mendalam untuk mengungkap motif dan penyebab pasti di balik kematian korban.