Sekda Fahmi Lantik 27 Pejabat Baru Pemko Dumai

RRI.CO.ID, Dumai - Pemerintah Kota (Pemko) Dumai melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), menggelar agenda Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan bagi Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas, Kepala Sekolah, serta Pejabat Fungsional. Acara yang berlangsung di Ruang Kamboja Lantai IV, Kantor Wali Kota Dumai, pada Rabu, 14 Januari 2026 ini melantik sebanyak 27 Aparatur Sipil Negara (ASN).

Para pejabat yang dilantik menempati posisi berdasarkan beberapa Surat Keputusan (SK) dan Surat Perintah Pelaksana Tugas (SP Plt) Wali Kota Dumai. Regulasi tersebut mencakup penugasan fungsional kesehatan dengan tugas tambahan sebagai Kepala UPT Puskesmas (SK Nomor 38/BKPSDM/2026 dan Nomor 45/BKPSDM/2026), penugasan guru sebagai Kepala Sekolah (SK Nomor 40/BKPSDM/2026), serta pengangkatan ke dalam jabatan fungsional umum (SK Nomor 1101,1102,1103,1104/BKPSDM/2025 dan Nomor 35,36,37/BKPSDM/2026). Selain itu, diterbitkan juga SP Plt bagi beberapa Kepala Puskesmas.

Rangkaian acara pelantikan diawali dengan Pembacaan Naskah Pelantikan, dilanjutkan dengan Pengambilan Sumpah Jabatan. Wali Kota Dumai yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai, Fahmi Rizal, memimpin prosesi pengambilan sumpah terhadap para pejabat yang dilantik, yang kemudian dilanjutkan dengan Penandatanganan Berita Acara Pengambilan Sumpah Jabatan.

Dalam sambutannya, Sekda Fahmi Rizal menjelaskan bahwa pelantikan ini merupakan langkah penyempurnaan organisasi yang disesuaikan dengan kebutuhan serta amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri terkait nomenklatur unit kerja.

"Pejabat Fungsional yang baru dilantik diharapkan mampu memberikan kontribusi positif, bersinergi, dan bahu-membahu menyukseskan program pembangunan. Jabatan fungsional dipercaya membawa budaya kerja baru tanpa sekat birokrasi, sehingga memudahkan pekerjaan," ujar Sekda.

Secara khusus, Sekda memberikan arahan kepada Kepala UPT Puskesmas dan Kepala Sekolah sebagai pilar strategis pelayanan dasar.

"Saudara-saudara adalah pilar dari dua program unggulan, yakni Khidmat Kesehatan dan Khidmat Pendidikan. Berdirilah di garda depan untuk memberikan pelayanan paripurna, profesional, dan bertanggung jawab. Pelayanan yang cepat, rapi, dan tepat adalah keharusan di tengah dinamika masyarakat saat ini," katanya.

Menyikapi kondisi ekonomi nasional, Sekda juga mengingatkan para ASN untuk bijak dalam menghadapi fluktuasi keuangan negara yang memengaruhi liabilitas pusat ke daerah. Ia meminta ASN memahami penyesuaian program yang harus berjalan paralel dengan kemampuan fiskal daerah.

"Selamat bekerja. Terus laksanakan tugas sesuai keahlian dengan semangat melayani secara profesional dan penuh integritas, karena pekerjaan adalah ibadah," tuturnya.

Tampak hadir dalam acara ini para Staf Ahli dan Asisten, Inspektur Daerah Kota Dumai, Kepala BKPSDM Dumai Erinasrizal, Kepala Badan, Kepala Dinas, Kepala Bagian di lingkungan Pemko Dumai, serta Camat se Kota Dumai.

Berikut daftar nama pejabat yang dilantik beserta jabatan baru:

1. dr. Nuke hartinah setiati : Kepala UPT. Puskesmas Jayamukti pada Dinas Kesehatan Kota Dumai


2. dr. Ivanny Octavianty: Kepala UPT. Puskesmas Dumai Barat pada Dinas Kesehatan Kota Dumai


3. dr. Joni Miller: Kepala UPT. Puskesmas Sungai Sembilan pada Dinas Kesehatan Kota Dumai


4. dr. Endra Rosadi: Kepala UPT. Puskesmas Bukit Kayu Kapur pada Dinas Kesehatan Kota Dumai


5. Ahmad Syafei : Kepala SD Negeri 020 Batu Teritip


6. Lisa Sarah Pasaribu : Kepala SD Negeri 028 Sukajadi


7. Zahlina : Kepala TK Negeri 1 Dumai Selatan


8. Narsim : Kepala SMP Negeri 18 Dumai


9. Arlin Muhardika : Kepala SMP Negeri 8 Dumai


10. Triani Lailatunnahar : Kepala SMP Negeri 21 Dumai


11. Susilawaty : Kepala SD Negeri 004 Mundam


12. Wahyuni Wigati : Kepala SD Negeri 001 Bintan


13. Yendrawati Sikumbang : Kepala SD Negeri 005 Teluk Binjai


14. Tri Marlina Kurnia Putri : Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah Ahli Madya pada Inspektorat Pembantu IV Inspektorat Daerah Kota Dumai


15. Satrio Wibowo : Instruktur Ahli Madya pada Dinas Tenaga Kerja Kota Dumai


16. Neneng Lestari : Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Muda pada Bidang Pengembangan, Penilaian Kinerja dan Penghargaan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Dumai


17. Ns Hendri Budi : Administrator Kesehatan Ahli Muda pada Bidang Sumber Daya Kesehatan pada Dinas Kesehatan Kota Dumai


18. Erika Yohanna Tampubolon : Administrator Kesehatan Ahli Muda pada Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Dumai


19. Yohani Ervalina Ginting : Pembina Industri Ahli Muda pada Bidang Perindustrian Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Dumai


20. Indah Pajarwati : Pengawas Perdagangan Ahli Muda pada Bidang Kemetrologian Dinas Perdagangan Kota Dumai


21. Fitri Ulfa : Analis Kebijakan Ahli Pertama pada Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai


22. Elwin Gusmar Lase : Analis Kebijakan Ahli Pertama pada Sekretariat Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Dumai


23. Safriadi : Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah Ahli Pertama pada Inspektorat Pembantu III Inspektorat Daerah Kota Dumai


24. Rahmawati : Analis Kebijakan Ahli Pertama pada Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Dumai


25. Diana Suhaimi : Analis Kebijakan Ahli Pertama pada Bidang Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum Kota Dumai


26. Irhamillah Harahap : Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah Ahli Pertama pada Inspektorat Pembantu I Inspektorat Daerah Kota Dumai


27. Hamdah : Bidan Mahir Pada UPT. Puskesmas Dumai Barat Dinas Kesehatan Kota Dumai.

Rekomendasi Berita