Pekarangan Tropis, Bambu Kuning Sebagai Pagar Alami
- by Ardian Hutabarat
- Editor Febriansyah
- 17 Jan 2026
- Tanjungpinang
RRI.CO.ID, Tanjungpinang - Pekarangan merupakan bagian penting dari sebuah rumah. Tempat yang dapat digunakan untuk menanam berbagai jenis tanaman sekaligus menghijaukan dan mempercantik lingkungan sekitar.
Salah satu tanaman yang sering digunakan sebagai pagar alami di pekarangan adalah bambu kuning (Bambusa vulgaris). Bambu kuning merupakan tanaman bambu yang memiliki batang berwarna kuning keemasan dan tumbuh dengan cepat.
Tanaman ini memiliki banyak kelebihan sebagai pagar alami, antara lain, tahan terhadap cuaca panas dan hujan. Kemudian, juga mudah perawatannya, dan memiliki daya tarik estetika yang tinggi.
Bambu kuning tumbuh cepat dan dapat berkembang di berbagai kondisi tanah, terutama di daerah tropis dengan sinar matahari cukup. Selain sebagai elemen dekoratif, tanaman ini juga sering digunakan sebagai pembatas alami, penahan angin, dan memiliki nilai simbolis dalam budaya tertentu yang melambangkan keberuntungan dan ketenangan.
Mengutip dari https://agrotanisejahtera.co.id, tanaman bambu kuning dapat ditanam dalam pot untuk menghiasi pekarangan atau dipagari area tertentu. Selain itu, bambu kuning juga dapat digunakan untuk membentuk teralis, pagar rumah, atau pagar halaman.
Dengan tata letak yang tepat, bambu kuning dapat memberikan sentuhan alam yang segar dan eksotis pada pekarangan tropis. Untuk merawat bambu kuning sebagai pagar alami, pastikan tanah tempat tanaman ini ditanam memiliki drainase yang baik agar tidak tergenang air.
Selanjutnya, perhatikan juga kebutuhan air tanaman ini dan lakukan pemupukan secara berkala untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan tanaman.
Dengan demikian, menggunakan bambu kuning sebagai pagar alami di pekarangan dapat memberikan nuansa tropis yang segar dan alami. Jangan ragu untuk menanam tanaman ini di pekarangan rumah dan rasakan manfaat serta keindahannya.