SKALA Apresiasi PUG dan Peran Pokja di Gorontalo

RRI.CO.ID, Gorontalo - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPPPA-PMD) Provinsi Gorontalo melaporkan perkembangan pengarusutamaan gender (PUG) dan peran Pokja PUG di Goorntalo. Informasi ini disampaikan Kepala DPPPA-PMD Yana Suleman saat bertemu tim dari SKALA Pusat.

Yana Suleman menjelaskan bahwa pengarusutamaan gender (PUG) sebagai strategi penting untuk memastikan seluruh kebijakan, program, dan kegiatan pembangunan daerah responsif terhadap kebutuhan laki-laki dan perempuan secara adil dan setara.

Menurutnya implementasi PUG tidak hanya menjadi tanggung jawab Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPPPA-PMD) semata, tetapi membutuhkan komitmen dan keterlibatan lintas sektor melalui penguatan peran Pokja PUG.

“Kami berharap program SKALA terus mendukung penguatan pengarusutamaan gender dan kolaborasi lintas sektor di Provinsi Gorontalo,” kata Yana Suleman Selasa, 20 Januari 2026.

Kolaborasi SKALA dan Pemprov Gorontalo ini juga diharapkan dapat melahirkan bersinergitas dalam pelaksanaan program ke depan, sehingga dapat mendukung dan menyukseskan visi dan misi Gubernur Gusnar Ismail dan Wakil Gubernur Gorontalo Idah Syahidah.

Yana menjelaskan Dalam pertemaun tersebut SKALA mengapresiasi naiknya Index Pembangunan Gender (IPG) dan turunnya Index Ketimpangan Gender (IKG) di provinsi Gorontalo, sebagai bukti kuatnya komitmen pemerintah dalam merealisasikan PUG.

Selain Yana Suleman, tim SKALA juga melakukan wawancara dengan Titi Margono selaku pejabat fungsional di DPPPA serta PMD Provinsi Gorontalo.

Titi Margono menambahkan pertanyaan yang diajukan tim SKALA berfokus pada kolaborasi pelaksanaan program antara DPPPA-PMD dan SKALA. Beberapa program yang menjadi bahasan antara lain Bimbingan Teknis Analisis Responsif Gender (ARG), penguatan manajemen kasus, serta upaya mendorong terbitnya Peraturan Daerah tentang Pengarusutamaan Gender (Perda PUG).

Selain itu, turut dibahas pelaksanaan rapat koordinasi Pokja PUG yang menekankan komitmen seluruh perangkat daerah (OPD) dalam percepatan implementasi PUG di daerah.

“Pertemuan ini juga menjadi ruang evaluasi terhadap sinergi dan kolaborasi program yang telah berjalan, termasuk mengidentifikasi berbagai hambatan yang dihadapi sebelum dan sesudah kehadiran Program SKALA di Provinsi Gorontalo,” ujar Titi.

Kunjungan SKALA ke Provinsi Gorontalo ini merupakan bagian dari proses evaluasi atau mid-term review terhadap pelaksanaan program. Evaluasi tersebut bertujuan untuk menilai capaian, tantangan, serta praktik baik yang telah dilakukan pemerintah daerah, sekaligus menghimpun masukan sebagai dasar perbaikan dan penguatan program ke depan.

Pemerintah Provinsi Gorontalo menyambut baik proses evaluasi ini dan berharap hasilnya dapat semakin memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, khususnya dalam mendorong pembangunan yang inklusif, adil gender, dan berkelanjutan. (mcgorontaloprov/ppid)

Rekomendasi Berita