Bruno Mars, Siap Rilis Album Baru 2026
- by Fajar Permana Putra
- Editor Aris Basuki
- 16 Jan 2026
- Jakarta
RRI.CO.ID, Jakarta: Kabar bahagia datang dari penyanyi asal Amerika Serikat, Bruno Mars. Setelah hampir satu dekade menanti, Bruno Mars akhirnya bersiap merilis album terbarunya yang bertajuk The Romantic. Album ini dijadwalkan meluncur pada 27 Februari mendatang dan langsung disambut antusias oleh para penggemar di seluruh dunia.
Melalui unggahan terbarunya di media sosial, penyanyi berusia 40 tahun tersebut membagikan sketsa cover album The Romantic. Pada cover itu terlihat wajah Bruno Mars sebagai fokus utama, menandai kembalinya ia dengan karya solo penuh setelah hampir 10 tahun. Unggahan tersebut langsung menuai berbagai reaksi positif dari para penggemar yang sudah lama menantikan album barunya.
Meski telah mengumumkan judul dan tanggal rilis album, Bruno Mars belum mengungkap judul single terbaru yang kabarnya akan dirilis pada Jumat mendatang. Namun sebelumnya, ia sempat memastikan bahwa album terbarunya telah rampung dan siap dirilis tahun ini. Pernyataan tersebut sukses menggemparkan penggemar yang setia menunggu karya terbarunya sejak lama.
Sebagai informasi, Bruno Mars terakhir kali merilis album studio bertajuk 24K Magic pada tahun 2016. Album tersebut meraih kesuksesan besar secara global dan melahirkan sejumlah lagu hits yang hingga kini masih digemari. Kesuksesan itu semakin mengukuhkan posisi Bruno Mars sebagai salah satu musisi papan atas dunia.
Selain proyek album solo, Bruno Mars juga mencuri perhatian lewat kolaborasi bersama Lady Gaga dan Rose BLACKPINK pada tahun 2024. Ia pun sempat menggelar tur konser dunia, termasuk tampil di Indonesia pada September 2024 lalu. Kini, setelah hampir 10 tahun, Bruno Mars siap kembali mengguncang industri musik lewat lagu dan album terbarunya yang sangat dinantikan tahun ini. (Calvina Lelita Izumi - Universitas Dian Nusantara).