Mandalika Experience: Sirkuit Dunia Dibuka Lebar untuk Wisatawan Libur Nataru


KBRN, Lombok Tengah: Libur Natal dan Tahun Baru di Lombok tak hanya diwarnai wisata pantai dan budaya, tetapi juga pengalaman unik menyentuh langsung arena balap kelas dunia. Melalui Program Mandalika Experience, Pertamina Mandalika International Circuit membuka akses seluas-luasnya bagi masyarakat untuk menikmati sirkuit secara aman, nyaman, dan ramah bagi semua kalangan.

Salah satu daya tarik utama adalah Taxi Ride, program yang memungkinkan pengunjung merasakan langsung atmosfer lintasan sirkuit tanpa harus menjadi pembalap. Dengan duduk sebagai penumpang di mobil Toyota Agya balap yang dikemudikan driver profesional MGPA, pengunjung dapat menikmati sensasi tikungan, lintasan lurus, hingga karakter sirkuit Mandalika yang kerap tampil di ajang internasional.

Program ini menjadi alternatif wisata keluarga yang berbeda selama libur panjang. Tidak hanya pecinta otomotif, pengunjung awam hingga wisatawan dari luar daerah pun antusias mencoba pengalaman tersebut. Faktor keselamatan menjadi nilai tambah utama, dengan standar keamanan yang dirancang agar pengunjung tetap merasa tenang selama berada di lintasan.

Sejumlah pengunjung mengaku program ini memberi pengalaman baru yang sulit didapat di tempat lain. Mereka bisa berada di dalam sirkuit yang biasanya hanya dapat disaksikan dari tribun atau layar televisi, sekaligus merasakan langsung atmosfer balapan internasional dari jarak paling dekat.

"Ini keren berbeda dari yang lain," katanya, Minggu (4/1).

Selama periode promo libur Natal dan Tahun Baru, Taxi Ride ditawarkan dengan harga khusus Rp300.000 untuk dua putaran lintasan, harga yang dinilai terjangkau bagi wisatawan yang ingin merasakan pengalaman eksklusif. Program ini menjadi bagian dari strategi pengelola sirkuit untuk memperluas fungsi Mandalika sebagai destinasi wisata, bukan hanya lokasi event balap.

Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, menegaskan bahwa Mandalika Experience dirancang untuk mendekatkan masyarakat dengan sirkuit. Menurutnya, sirkuit tidak hanya milik ajang balap internasional, tetapi juga ruang wisata dan edukasi yang bisa dinikmati publik.

Program Mandalika Experience Spesial Liburan Natal dan Tahun Baru berlangsung hingga 4 Januari 2026, setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 18.00 WITA. Selain Taxi Ride, pengunjung juga dapat mengikuti berbagai aktivitas lain seperti berjalan santai di lintasan sirkuit (Lampaq di Sirkuit), Track Experience, hingga berburu merchandise resmi Mandalika Circuit dengan promo khusus.

"Dengan konsep wisata berbasis motorsport yang inklusif, Mandalika Experience menjadi pilihan baru liburan akhir tahun sekaligus memperkuat posisi Mandalika sebagai destinasi sport tourism unggulan nasional," katanya.

Rekomendasi Berita