Barcelona Tersungkur di Reale Arena, Sociedad Menang Dramatis

RRI.CO.ID, Nabire - Barcelona harus pulang dengan tangan hampa usai melakoni lawatan sulit ke markas Real Sociedad. Dalam laga lanjutan Liga Spanyol yang digelar di Reale Arena, Senin (19/1/2026) dini hari WIB, Blaugrana kalah tipis 1-2 setelah pertandingan berjalan penuh drama dan intervensi VAR.

Sejak menit awal, kedua tim langsung tampil agresif. Sociedad sempat membuka peluang lewat Mikel Oyarzabal, namun gol tersebut dianulir karena posisi offside. Barcelona tak tinggal diam. Fermin Lopez dan Lamine Yamal sebenarnya sempat membobol gawang tuan rumah, tetapi nasib serupa menimpa mereka setelah VAR menganulir dua gol tersebut.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-32. Sociedad unggul lebih dulu melalui sepakan voli Oyarzabal yang memaksimalkan umpan silang Goncalo Guedes. Gol tersebut memberi kepercayaan diri lebih bagi tuan rumah untuk mengontrol jalannya laga hingga turun minum.

Barcelona mencoba bangkit di babak kedua. Tekanan demi tekanan dilancarkan pasukan Hansi Flick, termasuk peluang emas Dani Olmo yang hanya membentur tiang gawang. Upaya tersebut baru berbuah hasil pada menit ke-70 ketika Marcus Rashford sukses menyundul bola kiriman Lamine Yamal dan mengubah skor menjadi imbang.

Namun kegembiraan Barcelona tak bertahan lama. Hanya berselang beberapa detik, Sociedad kembali memimpin. Bola muntah hasil penyelamatan Joan Garcia dimanfaatkan dengan baik, sebelum Guedes melepaskan tendangan voli yang tak mampu dibendung barisan pertahanan Barca.

Barcelona nyaris memaksakan hasil imbang di menit-menit akhir lewat sundulan Jules Kounde, tetapi mistar gawang kembali menjadi penghalang. Sociedad sendiri harus menyelesaikan laga dengan 10 pemain setelah Carlos Soler diganjar kartu merah pada menit ke-88 usai pelanggaran terhadap Pedri.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 untuk kemenangan Real Sociedad tetap bertahan. Hasil ini membuat Barcelona gagal menjauh dari kejaran Real Madrid di papan atas klasemen. Blaugrana masih berada di posisi kedua dengan 49 poin, hanya unggul satu angka dari rival abadinya.

Sementara itu, tambahan tiga poin mengangkat Real Sociedad ke peringkat delapan klasemen sementara dan menjaga peluang mereka bersaing di papan tengah La Liga.

Rekomendasi Berita