Turnamen Voli Semi Open Perkuat Atlet Sabang
- by Fahrul Razi
- Editor Mahfud Taheer
- 3 Jan 2026
- Sabang
KBRN, Sabang: Wali Kota Sabang, Zulkifli H Adam, secara resmi membuka Kegiatan Turnamen Voli Semi Open Wali Kota Cup 2026 yang digelar di Kota Sabang, Jumat malam, 2 Januari 2026. Turnamen ini diikuti sejumlah tim voli dari dalam dan luar daerah sebagai bagian dari pembinaan dan penguatan prestasi olahraga voli di Sabang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Sabang menyampaikan bahwa turnamen tersebut menjadi ajang penting untuk memperkuat tim voli Sabang agar mampu tampil lebih hebat pada berbagai kejuaraan voli di luar daerah. Menurutnya, kompetisi seperti ini sangat dibutuhkan untuk melihat langsung kemampuan dan mental bertanding para atlet.
Zulkifli menegaskan, seluruh keterampilan pemain yang bertanding pada turnamen tersebut akan menjadi perhatian serius panitia dan KONI Sabang. Ia menyebutkan, pemain-pemain terbaik nantinya akan mendapatkan bonus sebagai bentuk penyemangat dan apresiasi atas prestasi yang ditunjukkan selama pertandingan.
“Turnamen ini bukan hanya sekadar pertandingan, tetapi juga menjadi sarana seleksi untuk melahirkan pemain-pemain voli terbaik Sabang yang siap bersaing di level yang lebih tinggi,” ujar Zulkifli H Adam, Jumat (2/12/2026).
Wali Kota Sabang juga berharap seluruh tim yang bertanding dapat menjunjung tinggi sportivitas selama turnamen berlangsung. Ia mengingatkan pentingnya menjaga sikap di lapangan agar pertandingan berjalan aman, tertib, dan menghibur masyarakat yang hadir menyaksikan.
"Kami berharap kepada wasit dan panitia pelaksana agar menyediakan kamera pertandingan guna menghindari terjadinya perselisihan antar pemain," tegasnya.
Hal tersebut disampaikannya menyusul adanya insiden kecil pada pertandingan pertama. Dengan adanya dokumentasi visual, diharapkan setiap keputusan dapat diterima dengan baik oleh seluruh pihak.