Tim Macan Polsek Long Ikis Amankan Pelaku Pencurian

RRI.CO.ID, Paser: Tim Macan Polsek Long Ikis berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana pencurian yang terjadi di Toko Papa Cokies kawasan Desa Pait, Kecamatan Long Ikis, Kabupaten Paser, pada Sabtu malam, 10 Januari 2026.



Di mana, pelaku yang berhasil ditangkap berinisial AHD, seorang pria berusia 26 tahun ini, diketahui berasal dari Desa Seniung Jaya, Kecamatan Paser Belengkong, Kabupaten Paser.

Kronologinya, pada malam kejadian sekitar pukul 23.30 Wita, pelaku dengan modus menyusup ke dalam toko dan mengambil uang tunai yang disimpan di laci kasir. Jumlah kerugian yang dilaporkan mencapai Rp 4.071.000,- (empat juta tujuh puluh satu ribu rupiah).

Pencurian ini berlangsung di Toko Papa Cokies, yang terletak di Desa Pait, Kecamatan Long Ikis. Kejadian pencurian ini terjadi pada Sabtu malam, 10 Januari 2026, sekitar pukul 23.30 WITA, dan dilaporkan pada Minggu pagi, 11 Januari 2026.

Berdasarkan hasil penyelidikan awal, pelaku diduga nekat mencuri karena ingin memperoleh uang dengan cara ilegal.

Setelah mendapatkan laporan terkait informasi keberadaan pelaku, Tim Macan Polsek Long Ikis, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Long Ikis Iptu Slamet Hafidin, bergegas melakukan penyelidikan intensif di Desa Girimukti, Kecamatan Penajam.

Pada Senin malam, 12 Januari 2026, pelaku berhasil diamankan saat berada di rumahnya, dan langsung mengaku melakukan pencurian di Toko Papa Cokies.

Kapolres Paser, AKBP Novy Adi Wibowo, mengungkapkan bahwa pelaku kini telah diamankan di Polsek Long Ikis untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Proses hukum terhadap pelaku akan terus kami lakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujarnya menegaskan.

Penangkapan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menindak tegas pelaku tindak pidana yang meresahkan warga.

Saat ini, penyelidikan lebih lanjut masih terus dilakukan untuk mengungkap kemungkinan adanya keterlibatan pihak lain dalam kasus ini.

Rekomendasi Berita