Pelaku Penusukan Mahasiswa di Bantul Akhirnya Dibekuk Aparat
- by Andriyan Aji Permono
- Editor Rosihan Anwar
- 19 Jan 2026
- Yogyakarta
RRI.CO.ID, Bantul – Kasus perkelahian maut yang menewaskan mahasiswa asal Papua berinisial (AG) telah menemui titik terang. Polres Bantul berhasil menangkap pelaku di wilayah Banguntapan, Bantul.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto menjelaskan, identitas pelaku yakni AA (22) warga Kabupaten Paniai, Papua Tengah. Pelaku yang juga berstatus mahasiswa ini, ditangkap polisi pada Sabtu, 17 Januari 2026 kemarin.
“Tim Opsnal Jatanras Polres Bantul berhasil meringkus pelaku di wilayah Banguntapan pada 17 januari 2026, sekitar pukul 16:30 WIB,” katanya, Minggu, 18 Januari 2026.
Rita menyebut, penangkapan pelaku berawal dari laporan dari warga. Berbekal informasi tersebut, petugas langsung melakukan penyelidikan.
“Setelah dilakukan penangkapan terhadap orang yang kuat diduga sebagai pelaku tindak pidana tersebut, selanjutnya dilakukan interogasi awal dan terduga pelaku pun mengakuinya,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, seorang mahasiswa asal Papua menjadi korban penusukan di wilayah Sidorejo, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul. Korban sempat berduel dengan pelaku sebelum akhirnya tewas.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, menjelaskan, kejadian bermula saat korban yakni AG (20), warga Paniai, Papua Tengah, tengah berboncengan dengan pelaku sekitar pukul 07:45 WIB. Saat itu korban dan pelaku dalam pengaruh minuman keras.
"Korban dan pelaku berboncengan dalam kondisi mabuk. Keduanya melintas di Gang Puntodewo dari arah selatan ke utara," ucapnya, Sabtu, 17 Januari 2026.
Sesampainya di dekat sebuah warung di gang tersebut, keduanya menabrak pohon tanjung berukuran kecil. Kedua pria tersebut terjatuh dan terlibat perkelahian.
"Korban kemudian dipukuli oleh pelalu hingga ditusuk menggunakan sajam," katanya.
Usai berkelahi, pelaku sempat mengamuk ke arah warga sekitar sembari mengacungkan sajam. Aksi itu pun membuat warga yang melintas ketakutan.
"Pelaku lalu pergi meninggalkan lokasi kejadian ke arah utara," ujarnya.