Koo Kyo-Hwan dan Go Youn-Jung Bintangi Drama Baru

RRI.CO.ID, Jakarta - Aktor Koo Kyo Hwan dan Go dipastikan akan membintangi drama terbaru JTBC berjudul ‘Everyone Is Fighting Their Own Worthlessness’. Drama ini akan menandai kembalinya penulis Park Hae Young yang sebelumnya mendapat banyak pujian melalui karya-karyanya seperti ‘My Mister’.


Drama ini mengikuti kisah seseorang yang dikelilingi teman-teman sukses namun merasa hidupnya sendiri tidak berjalan dengan baik. Cerita berkembang melalui rasa tertekan, iri, dan cemburu saat tokoh tersebut berusaha menemukan kedamaian batinnya.

Dilansir dari Soompi, lewat serial ini menjadi kesempatan pertama bagi Koo Kyo Hwan menjadi peran utama dalam serial televisi. Ia akan berperan sebagai Hwa Dong man, seorang sutradara film.

Ia menjadi satu-satunya anggota ‘The Eight’ yang belum debut di sebuah perkumpulan para pelaku film yang terkenal. Ia hidup di ‘pinggiran’ sambil menutupi kecemasannya dengan ocehan panjang.

Sementara itu, Go Youn Jung memerankan Byun Eun Ah, produser di perusahaan film ‘Choi Film’ yang dijuluki ‘The Ax’. Di balik sikap tenangnya, Eun Ah menyimpan trauma dan sering mengalami mimisan saat tekanan emosional yang memuncak.

Oh Jung Se berperan sebagai Park Kyung Se, sutradara sukses yang terikat hubungan antara cinta dan benci dengan Dong Man. Kegagalan film terbarunya mengguncang kepercayaan diri dan memperdalam konflik batin karakternya.

Aktris Kang Mal Geum memerankan Go Hye Jin, CEO ‘Gobak Film’ sekaligus istri dari Park Kyung Se yang berwibawa. Sedangkan Park Hae Joon tampil sebagai Hwang Jin Man, kakak Dong Man yang hidup terasing setelah ‘runtuh’ secara pribadi.

Tim produksi menyatakan drama ini menyoroti mengenai proses saling merangkul kekurangan dan menemukan ruang untuk bernapas bersama. ‘Everyone Is Fighting Their Own Worthlessness’ dijadwalkan untuk tayang pada paruh pertama tahun 2026 di channel JTBC.

Rekomendasi Berita